Rak Buku Femmy

TJ Mengirim Lamaran

Penerbit mana saja yang membuka lowongan bagi penerjemah lepas?

Semua penerbit yang menerbitkan buku terjemahan pasti membutuhkan penerjemah lepas, jadi silakan mengirim lamaran ke penerbit-penerbit tersebut. Penerbit yang sedang mencari penerjemah baru secara khusus kadang mengumumkan lowongan ini di forum penerjemah, seperti milis Bahtera atau grup HPI di Facebook, jadi ada baiknya bergabung dengan forum seperti ini dan memantau kalau-kalau ada pengumuman lowongan.

Penerbit mana saja yang menerbitkan buku terjemahan?

Coba kunjungi toko buku, dan cari beberapa buku terjemahan yang Anda minati, lalu catat nama-nama penerbit yang terlihat di situ.

Apakah boleh mengirim lamaran ke penerbit melalui email? Atau harus lewat pos?

Boleh lewat email ataupun pos, tapi tampaknya sekarang sebagian besar editor lebih suka menerima lamaran lewat email.

Metode mana yang lebih cepat ditanggapi oleh penerbit? Email atau pos?

Saya tidak tahu karena belum pernah mencoba membandingkan. Saya kira email lebih mudah dibalas, tetapi ini sebatas tebakan saja.

Bagaimana cara mencari alamat surat maupun email penerbit?

  • Lihat halaman hak cipta (di balik halaman judul) buku yang diterbitkan penerbit tersebut. Biasanya halaman itu mencantumkan alamat surat dan email.
  • Cari situs web penerbit tersebut di internet, lalu cari alamatnya di situs itu.
  • Cari halaman Facebook, akun Twitter, atau milis penerbit tersebut, dan kirim pertanyaan ke situ.

Berapa lama sampai penerbit menanggapi lamaran?

Saya tidak bisa memperkirakan. Semuanya tergantung kesibukan editor dan ketersediaan naskah yang perlu diterjemahkan.

Saya punya buku menarik dan ingin menerjemahkannya dan menerbitkannya. Bagaimana caranya?

Pertama-tama, cari penerbit mana yang kira-kira akan tertarik menerbitkannya. Coba survei ke toko buku dan cari buku-buku dalam bidang yang sama dan lihat siapa penerbitnya. Kedua, bikin proposal yang menjelaskan sisi-sisi menarik buku ini, dan mengapa buku ini perlu diterbitkan terjemahannya di Indonesia. Ketiga, kirim proposal tersebut bersama fotokopi daftar isi, sinopsis, bab pertama, dan terjemahan bab pertama. Kalau ada penerbit yang tertarik, mereka akan mengurus hak cipta terjemahan ke penulisnya, lalu setelah urusan itu beres, mereka akan menghubungi penerjemah lagi untuk membicarakan soal terjemahannya.

1 Response to "TJ Mengirim Lamaran"

Terima kasih u/ informasi dari mbak Femmy. Salam kenal dari saya, Max Mario.

Tinggalkan komentar

Arsip